Rabu, 09 Februari 2011

Rumah bertema "behaviour 2" elegan tanpa menebar kemewahan








rumah sebagai "perubah prilaku" kali ini kami desain sebagai solusi terhadap kebutuhan suatu wadah hunian yang dapat memberikan kesan elegan tanpa menebar kesan kemewahan didalam detailnya .




rumah ini adalah rumah jabatan yang di sana memungkinkan kegiatan yang berhubungan dengan aktivitas dikantor.dan tidak menutup kemungkinan menerima tamu ,kolega serta rekan rekan kantor kedalam rumah jabatan tersebut.

sebagai tampilan utama fasade kami memberikan uprit drop in pada pintu masuk utama rumah.drop in pada sebuah rumah bukan hal yang lazim ,karena hal ini lebih sering dibuat untuk pintu masuk sebuah kantor atau publik area.

hal ini merupakan kompromi gabungan antara kebutuhan sebuah rumah dan sebuah desain yang ada di dalam bangunan kantor
sebagai pembeda antara rumah tinggal dan rumah tinggal jabatan yang memiliki fungsi lebih formal.

halaman depan kami desain secara lapang dengan kebutuhan parkir yang menampung lebih banyak kendaraan jika sewaktu waktu sang pemilik rumah mengadakan rapat koordinasi bersama staf di rumahnya.






tampilan detail bangunan pun bergaya mediteran dengan berbagai elemen detail di beberapa bagian tertentu semisal kolom bagunan dan pemakaian kaca timah di beberapa titik sebagai vocalpoint dari bagunan rumah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar